Quantcast
Channel: BELANTARA INDONESIA
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1171

Inilah Istilah - Istilah Dalam Arung Jeram

$
0
0
Arung Jeram atau Rafting adalah kegiatan alam bebas pengarungan sungai dan arus liar serta memiliki jeram atau riam dengan menggunakan wahana tertentu. Adapun maksud dari wahana dalam pengarungan arus yang deras atau mempunyai jeram / riam yaitu sarana atau peralatan yang terdiri dari perahu karet, kayak, kano, beserta peralatan pendukung lainnya seperti pelampung, helm, dan dayung.

www.belantaraindonesia.org

Tujuan Arung Jeram mempunyai beberapa sisi, dari segi olah raga Arung Jeram ( white water rafting ), rekreasi atau wisata hingga ekspedisi. Sehingga dengan demikian dapat didefinisikan bahwa olah raga Arung Jeram merupakan olah raga mengarungi jeram di sungai yang mempunyai arus deras dengan menggunakan perahu karet, kano, kayak beserta perlengkapan pendukung lainya dengan tujuan olah raga, rekreasi dan ekspedisi.

Bagi para penyuka Arung Jeram tentu mengenal istilah - istilah dalam Arung Jeram. Dan bagi yang ingin mengenal Arung Jeram, Inilah Istilah - Istilah Dalam Arung Jeram yang layak Anda ketahui.

Atomic Launch
Start pengarungan dengan cara meluncur dari atas tanah dan langsung ke air. Dilakukan pada daerah yang miring, dimana perahu, Kano atau kayak langsung dinaiki saat meluncur tersebut.
Boat Eater
Sebuah lubang pada jeram ( monster hole ), cukup besar untuk menelan perahu. Disebut juga bus - stopper.
Boil
Putaran atau arus yang sulit diprediksi dan menekan ke permukaan ( seperti air mendidih - bergolak ). Biasanya disebabkan oleh bebatuan yang ada didasar sungai.
Bony
Pengarungan yang memerlukan banyak manuver karena banyaknya rintangan atau bebatuan. Boof meluncur dengan perahu diatas tempat yang dangkal atau batu.
Boom
Suatu instruksi yang diberikan pemandu saat melewati rintangan atau jeram berbahaya.
Brace
Teknik mendayung dengan menekan kebawah dan kayuhan menyapu untuk menyeimbangkan Kano atau kayak yang miring.
B Roach
Kejadian dimana Kano atau kayak terjepit antara aliran sungai dan rintangan ( batu / batang pohon ). 
C.F.S ( Cubic Feet per Second )
Ukuran dari kecepatan sebuah aliran yang memberi nilai pada suatu sungai. CFS ini akan berubah - ubah sesuai dengan kondisi air dan gradien dari sungai. Cubic Feet per Second = 0.028317 Cubic Meter per Second.
Carnage
Istilah untuk kondisi dimana perahu terbalik atau seseorang yang terlempar keluar.
Chicken Line
Tali yang diikatkan pada sisi - sisi perahu sebagai pegangan bagi penumpang.Sebagai peringatan, Chicken Line ini dapat membuat tangan dan kaki terperangkap saat perahu terbalik.
Class I - VI
Skala internasional untuk tingkat kesulitan sungai, adalah sistem klasifikasi untuk menyatakan tingkat kesulitan dari cepatnya pergerakan air dalam pengarungan. Class I- Tenang dan Sangat mudah, Class VI sangat sulit dan tidak bisa diarungi.
Confluence
Pertemuan atau percabangan sungai.
Control Hand
Tangan yang digunakan untuk mengatur keseimbangan, kiri atau kanan.
Curler
Gelombang besar, biasanya setelah drop dengan puncak yang berbalik kearah hulu. 
Drop
Penamaan untuk penurunan yang tiba - tiba antara bagian atas dan bawah dari aliran yang deras. 
Eddy
Area yang berarus tenang, biasanya berada dibalik atau bagian hilir dari suatu rintangan yang ada pada arus utama.
Eddy Out
Suatu istilah untuk menggambarkan saat meninggalkan aliran utama dan memasuki suatu daerah yang berarus tenang ( Eddy ).  
Eddy Line
Arus yang berlawanan antara arus dari hulu dan arus yang mengalir ke hilir pada sungai.
Ender
Permainan manuver kayak yang dilakukan dengan menundukkan hidung perahu kebawah dan agak dalam serta bagian belakang yang diangkat keatas. Hasilnya perahu seakan - akan terbang saat melewati jeram.
Ferry
Manuver yang dilakukan untuk melintasi sebuah aliran atau sungai kecil, dengan memanfaatkan kekuatan arus untuk menggerakkan perahu pada dari satusisi ke sisi yang lain.
Float Bag
Beberapa buah tas berisi udara yang disimpan pada kayak atau Kano, berfungsi agar kayak atau Kano tetap mengambang jika terbalik.
Gauge Height
Pengukuran tingkatan air pada satu atau lebih lokasi.
Grab Loop
Pegangan yang dipasang sepanjang haluan dan buritan dari Kano atau kayak, berguna sebagai pegangan dan menangkap orang yang terlempar.  
Gradient
Berhubungan dengan kemiringan sungai pada jarak tertentu. Selanjutnya dengan CFS dan tingkatan air akan membantu pendayung menarik kesimpulan tentang tingkat kesulitan sungai tersebut.
Hair
Arus kuat yang sulit dan berbahaya.
Hair Boating
Pengarungan pada sungai yang sulit dan berbahaya.
Haystacks 
standing waves” yang besar dan diikuti suatu drop. 

Head Wall
Tebing atau jurang terjal pada sisi sungai dan membentuk sudut 90 derajat dengan arus utama.

High Side
Instruksi yang diberikan oleh skipper pada saat perahu terjepit dibebatuan ( broach ), dan diikuti perpindahan penumpang pada sisi yang lebih tinggidari perahu untuk mendorong kembali perahu kebawah sehingga tidak menyebabkan perahu tetap menempel dibatu.
Hole
Putaran air yang terbentuk saat arus sungai jatuh diatas batu dan berputar secara terus menerus.
Horizon Line
Biasanya menandakan adanya air terjun atau tebing yang menurun tajam. Jika terdapat horizon line dalam suatu pengarungan namun masih samar, sangat bijaksana untuk menepikan perahu dan melakukan scouting demi keselamatan semua.
Hydraulic
Formasi air yang diikuti penurunan dengan tiba - tiba pada badan sungai atau turunan diatas rintangan yang terbentuk dari suatu putaran yang kuatpada dasar turunan. Tekanan putaran dari suatu hydraulic yang kuat dapat menahan perahu dan penumpang dalam waktu yang tidak dapat ditentukan.  
Lilly Dipper
Pendayung yang lemah atau penumpang yang malas mendayung.
Maytag
Tertahan pada hole dan berputar - putar seperti dalam mesin cuci. Situasi yang tidak menyenangkan!  
New Yorker
Penumpang yang merengek dan mengeluh.
Peel Out
Istilah yang digunakan untuk menggambarkan saat meninggalkan Eddy dan masuk kembali pada aliran utama, dimana bagian haluan langsung masuk pada arus dan meluncurkan perahu ke hilir dengan cepat.  
PFD
Personal Floating Device : Life Jacket atau pelampung. Adalah peralatan yang wajib digunakan oleh setiap peserta kegiatan arung jeram. Bentuk dan ukurannya berbeda - beda untuk setiap orang namun memiliki fungsi yang sama yaitu untuk keselamatan saat terlempar keluar perahu. 
Pillow
Air yang menggenang pada bebatuan di tepian sungai.
Pin
Tertahan diantara arus dan badan sungai atau rintangan seperti batu, terkunci dan sulit untuk dilepaskan. Sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kematian!  
Pirouette
Melayang diudara dengan kayak pada saat melakukan “Ender”, Pendayung menyentuhkan bilah dayungnya pada air dan menghasilkan efek perahu yang vertikal dan pendayung berputar dengannya. 
Portage
Istilah untuk membawa perahu dan peralatan lainnya saat berada arus sungai yang sulit dan tidak dapat diarungi atau membawa perahu dan peralatan lainnya dari darat ke sungai.
Put Ini ( Entry Point )
Lokasi start dari suatu pengarungan atau lokasi untuk menempatkan perahu dan memulai pengarungan.  
Ramp
Tempat pada suatu jeram dimana air berkumpul / menggenang sebelum mengalir kehilir melalui saluran. 
River Left
Sisi sungai pada bagian kiri saat menghadap ke hilir. Dan ketika menghadap kehulu adalah sisi kanan.
River Right
Sisi sungai pada bagian kanan saat menghadap ke hilir. Dan ketika menghadap kehulu adalah sisi kiri.
Roll
Suatu gerakan yang memerlukan kayuhan dayung dan gerakan badan untuk keseimbangan saat berada di perahu. Teknik - teknik umum pada roll adalah Sweep dan Eskimo Rolls.
Rooster Tail
Air yang menyembur dari batu atau rintangan yang ada dibawah permukaan air.
Side Surf
Suatu gerakan yang dilakukan saat berada di hole dimana seorang pendayung menggunakan tenaga dari arus yang mengalir ke hilir untuk melawan putaran air ke hulu.
Skipper
Orang yang memberikan instruksi pada penumpang untuk melakukan gerakan dan atau mendayung selama dalam pengarungan. Keberadaan seorang Skipper sangat penting, karena dialah yang akan mengarahkan dan mengatur laju perahu. Untuk menjadi Skipper Anda harus memiliki pengetahuan tentang Arung Jeram, teknik mendayung, mengetahui karakter sungai yang diarungi dan teknik river rescue. Seorang skipper yang baik akan membagi pengalamannya pada Anda dan selalu berusaha untuk membuat Anda aman dan menikmati pengarungan.
Spray Skirt or Spray Deck
Aksesoris yang terbuat neoprene atau nylon yang dikenakan pada pinggang oleh seorang pendayung dan dikaitkan pada cockpit dari Kano atau kayak untuk mencegah masuknya air.
Standing Waves
Gelombang besar pada arus utama.
Strainer
Arus yang tertahan oleh cabang pohon atau reruntuhan sehingga air tidak dapat mengalir melewatinya tapi dapat menjepit Anda dan perahu. Sangat Berbahaya!  
Swimmer
Istilah untuk menamakan penumpang yang terlempar keluar dari perahu
Take Out ( End Point )
Titik akhir pada suatu pengarungan.
Technical
Gambaran dari karekter jeram yang membutuhkan keahlian dalam manuver karena banyaknya rintangan.
Throw Bag
Peralatan keselamatan berupa tali lempar dengan panjang bervariasi yang digulung dalam tas nylon.
Tongue
Lidah arus yang mengalir tenang dan membentuk seperti huruf V berada pada bagian hulu dari suatu jeram atau rangkaian jeram.
Undercut
Tebing pada pinggir sungai dengan air yang mengalir dibawahnya. Suatu bahaya yang serius dalam kegiatan Arung Jeram!
Waterfall
Turunan besar pada badan sungai, dengan tinggi lebih dari 2 meter.
Wave Train
Rangkaian standing waves biasa juga disebut “haystacks”.
Wrap
Perahu yang terjepit pada batu atau rintangan. Melepaskannya dengan berdiri diatas batu tersebut atau sisi tertinggi dari perahu kemudian menggeserkannya kekiri atau kekanan. Bila arus terlalu kuat menekan perahu sehingga sulit dilepaskan, perahu dapat sedikit dikempeskan.  src
 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1171

Trending Articles